Tangerang, Selasa (2/07/2019), Garuda Indonesia Group (GA) dan Sriwijaya Air Group bersama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) bersinergi dan berkomitmen untuk terus memperkuat upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN). Komitmen tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara BNN dan Garuda Indonesia – Sriwijaya Air Group, di Auditorium kantor pusat Garuda Indonesia, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Penandatanganan MoU dilakukan oleh Kepala BNN, Bapak Komjen Heru Winarko dengan Direktur Utama GA Bapak Ari Askhara bersama dengan jajaran direksi anak usaha GA yaitu Citilink Indonesia, GMF Aeroasia, Aerowisata, Gapura Angkasa, Sriwijaya Air dan NAM Air.
Ruang lingkup kerjasama antara lain pembinaan dan peningkatan sebagai relawan anti narkoba dan penggiat anti narkoba, pengawasan terhadap lalu lintas orang melalui penerbangan domestik untuk kepentingan penyelidikan dan penyidikan terkait penyalahgunaan narkotika dan prekursor narkotika termasuk Daftar Pencarian Orang (DPO), pemanfaatan Corporate Social Responsibility (CSR), cargo serta pada bidang perjalanan korporasi antara Garuda Indonesia Group – Sriwijaya Group dengan BNN.
“Sebagai penyedia jasa transportasi udara, kami sadari bahwa kami memiliki peranan signifikan mendukung upaya seluruh pihak dalam mencegah masuknya akses penyebaran narkoba khususnya melalui jalur penerbangan internasional maupun domestik dan sektor penunjang lainnya” jelas Pak Ari.
Selain itu Pak Ari juga mengatakan bahwa GA berkomitmen untuk pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkoba di internal perusahaan yaitu dengan adanya program wajib background check serta tes urine dan kesehatan untuk calon pegawai maupun kepada jajaran manajemen dan seluruh pegawai khususnya pegawai udara yang akan terbang secara berkala. Hal ini sebagai bentuk preventif dari adanya aktivitas narkoba sekaligus untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan para pengguna jasa Garuda.
Bapak Heru Winarko mengungkapkan bahwa Garuda diharapkan dapat membantu pemerintah untuk mengurangi peredaran gelap atau penyelundupan narkotika khususnya yang dilakukan melalui jalur udara.
Dengan komitmen ini, diharapkan terjadinya sinergitas antara BNN dengan Garuda Indonesia group dan Aerowisata sebagai anak perusahaan dengan 5 lini bisnis yang terdiri dari Foodservice, Hotels, Travel, Transportation serta Logistics siap mendukung upaya pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan, peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika dalam setiap aktivitas bisnis yang dilakukan.